Liputan6.com, Malang - Samsul Arif menjadi mimpi buruk Arema FC saat melawan Barito Putera dalam lanjutan Liga 1, Sabtu (24/11/2018). Gol penaltinya jelang pertandingan berakhir membuat Arema Vs Barito berakhir imbang 2-2.
Pertandingan antara Arema FC Vs Barito Putera sudah berlangsung terbuka sejak menit awal pertandingan. Barito yang berstatus tim tamu ternyata tidak segan meladeni permainan terbuka Arema FC.
Peluang pertama diperoleh Barito pada menit ke-28. Kiper Arema, Utam Rusdiana gagal menangkap bola dengan benar.
Sayangnya, striker Barito, Marcel Sacramento gagal menyambar bola liar tersebut. Peluang ini pun tampaknya patut disesali Barito.
Apalagi, mereka justru kebobolan pada menit 31. Sunarto membuat Arema unggul 1-0 setelah sundulannya mengecoh kiper Barito, M. Riyandi.
Tertinggal satu gol, Barito coba menaikkan tempo serangan. Ini tampaknya menciptakan celah di pertahanan Barito.
Arema FC pun menambah keunggulan di menit 41. BErawal dari umpan Dendi Santoso, Makan Konate mengelabui M. Riyandi untuk mencatatkan namanya di papan skor.
Keunggulan 2-0 bagi Arema bertahan hingga babak pertama selesai.
from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com https://ift.tt/2Ktrjjb
No comments:
Post a Comment